-->

Inilah Jenis Olahraga yang Populer di Kalangan Wanita

Pria dan wanita memang dikenal mempunyai dunianya sendiri-sendiri. Dimana maksudnya adalah mempunyai kesenangan dan juga selera berbeda untuk berbagai hal. Termasuk juga dalam olahraga yang mempunyai selera dan cabang olahraga favoritnya sendiri. Walaupun tidak ada olahraga untuk perempuan dan laki-laki tetapi ada beberapa olahraga yang mempunyai ciri khas dan dikenal dan digemari oleh perempuan dan laki-laki. Misalnya saja apabila laki-laki terkenal dengan olahraga yang terkenal dengan kekuatan dan kecepatan seperti sepakbola, basket, dan lainnya. Untuk olahraga yang terkenal dan populer di kalangan wanita misalnya adalah sebagai berikut ini: 

Hasil gambar untuk aerobic

  • Balet

Jenis olahraga pertama yang sangat dikenal sebagai olahraga perempuan adalah balet. Balet memang dikenal banyak digemari dan penari balet dari kalangan perempuan. Walaupun juga banyak penari balet laki-laki karena biasanya harus berpasang-pasangan. Oleh karena itulah jenis olahraga yang terkenal mempunyai gerakan lembut dan juga cantik ini banyak digemari oleh perempuan. Bahkan juga banyak orangtua yang menginginkan anaknya untuk belajar balet dari kecil agar mendapatkan anak perempuan dengan sikap yang manis dan juga elegan. Sehingga bisa dikatakan apabila balet adalah sepakbola untuk perempuan. Karena merupakan olahraga yang paling populer dan dikenal sebagai olahraga untuk anak perempuan.

  • Aerobik

Jenis olahraga yang paling populer di kalangan wanita selanjutnya adalah aerobik. Senam merupakan olahraga yang paling diminati karena bisa dilakukan sendirian di rumah atau di kelas senam. Ada banyak sekali jenis senam yang terkenal seperti senam SKJ hingga zumba. Tetapi selain itu yang paling terkenal dan digemari terutama untuk perempuan adalah senam aerobik. Banyak yang memilih senam ini karena mempunyai keuntungan seperti membuat badan lebih segar, membuat stamina lebih prima, tubuh lebih indah, dan juga manfaat untuk kesehatan lainnya. Terutama apabila dilakukan secara rutin seminggu sekali atau dua kali maka manfaat kesehatan yang dirasakannya akan lebih terasa.

  • Senam kegel

Jenis senam lainnya yang khas dengan perempuan adalah senam kegel. Senam ini sangat baik untuk otot pinggul dan memang banyak dilakukan oleh perempuan untuk menghindari dan mencegah beberapa penyakit yang berhubungan dengan bagian vital perempuan. Oleh karena itulah tidak heran apabila senam ini banyak dilakukan oleh perempuan di kelas khusus dan mempunyai manfaat yang sangat baik untuk perempuan.

  • Figure skater

Dan jenis olahraga yang sangat khas dan dikenal untuk perempuan adalah figure skater. Apabila balet adalah sepakbola untuk olahraga perempuan, maka figure skater adalah tinju. Olahraga ini terkenal dengan keindahan gerakan atletnya yang menari dengan indah di atas es. Misalnya saja atlet yang sangat terkenal dari cabang olahraga ini adalah Kim Yuna yang berasal dari Korea Selatan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel